Cara Menghilangkan Bibir Hitam Secara Alami

10 Cara Menghilangkan bibir hitam dengan bahan yang pasti ada di rumah! Hei, teens! Setujukan, semenjak kita memasuki usia puber, entah kenapa penampilan menjadi hal yang penting terutama bagi anak perempuan. Bahkan kita sampai rela mengeluarkan uang tabungan untuk membeli keperluan kecantikan seperti skincare dan make-up.

Biasanya hal yang paling utama diperhatikan anak perempuan adalah bagian wajah, karena first impression orang biasanya melihat wajah terlebih dahulu bukan? Baru deh setelahnya bentuk tubuh, dll. Tentu saja, dalam mempercantik wajah, bibir pasti tak luput dari perhatian.

Apalagi bagi kita yang hidup di negara beriklim tropis, sering kali karena terus terpapar sinar matahari bibir yang semula berwarna merah berubah warna menjadi hitam. Nah, kalau sudah begini banyak perempuan sering kali menutupinya dengan lipstik. Tapi, bukankah lebih baik kalau bibir kita kembali merah natural? Sehingga kita tidak perlu bergantung dengan yang namanya lipstick saat bepergian?

Nah, karena itu berikut ini 10 Cara Menghilangkan bibir hitam menggunakan bahan yang pasti ada di rumah! Tapi sebelum itu, kita perlu tahu dulu kenapa bibir kita bisa berwarna hitam?

Kenapa Bibir Hitam?

Berikut ini beberapa alasan paling umum kenapa bibir hitam:

  1. Terkena sinar matahari
  2. Kurang air (minum)
  3. Turunan
  4. Bibir hitam karena rokok
  5. Karena alergi terhadap suatu pasta gigi
  6. Lipstik (biasa karena lipstik yang murah)
  7. Terlalu banyak konsumsi kafein
  8. Keseringan menghisap bibir
  9. Kemoterapi
  10. Anemia
  11. Kekurangan vitamin
  12. Penggunaan fluoride yang berlebihan
  13. Kehamilan
  14. Dan lain-lain

Karena sekarang kita sudah tahu alasannya, hal-hal yang bisa membuat bibir kita hitam usahakan dihindari yaa kalau memungkinkan (seperti jangan merokok).

Cara Menghilangkan Bibir Hitam Secara Alami

Berikut ini cara menghilangkan bibir hitam dengan cepat dan permanen:

1. Es Batu

Sering berada di dalam kulkas dan digunakan kala sedang kepanasan, ternyata es batu bisa membantu memerahkan bibir kamu lho! Karena menurut ilmu turun temurun, es batu dapat membantu mempersempit pembuluh darah, yang membuat tekanan darah di bibir jadi membesar sehingga bibir kita jadi tampak merah!

Cara kerjanya pun cukup mudah dan cepat, cukup gosok-gosokkan es batu pada bibir secara merata selama 15 menit setiap harinya.

2. Gula

Hampir semua orang pasti memiliki gula di dapurnya bukan? Itu berarti sudah tidak ada alasan untuk tidak mencoba cara menghilangkan bibir hitam dengan gula. Selain itu, untuk melakukannya pun tidak sesulit yang dibayangkan, kamu hanya perlu mencampurkan tiga sendok gula dan dua sendok mentega menjadi seperti odol! Oleskan pada bibir. Lakukan ini 2 atau 3 kali dalam seminggu.

Kenapa mesti gula dan mentega? Karena gula bekerja mengangkat sel kulit mati sementara mentega berkontribusi dalam membuat warna bibir jadi lebih cerah dan halus.

3. Lidah Buaya

Kebanyakan orang pasti tahu kalau lidah buaya dapat membuat rambut tebal. Karena itu gak heran, banyak emak-emak yang menanamnya di depan rumah mereka selain untuk menjadi hiasan juga untuk dioleskan ke rambut anak mereka agar menjadi tebal. Apakah kamu salah satunya yang seperti itu?

Selamat! Sekarang kamu dapat memanfaatkan lidah buayamu yang nganggur untuk hal lain, dengan mengoleskan gelnya ke bibir dan biarkan selama 15 menit. Bilas dengan air bersih dan lakukan ini hal ini setiap hari selama sebulan. Percayalah, bibirmu pasti akan kembali pink natural seperti saat kamu kecil dulu!

4. Air Putih

Tak perlu diragukan, minum air putih memang dapat membawa banyak manfaat pada tubuh dan kulit, termasuk bibir. Minumlah minimal dua liter air setiap hari dan kalau mau lebih enak bisa tambahkan irisan timun dan lemon. Rasanya pasti jadi lebih segar!

5. Pasta Gigi

cara menghilangkan bibir hitam menjadi pink
Gambar: Istock

Sekali mendayung dua pulau terlampaui, asyekk! Cara menghilangkan bibir hitam dengan pasta gigi juga bisa kamu coba, lho! Misalnya, Sambil mandi kamu bisa membalur pasta gigi pada bibir dan diamkan. Kamu bisa menunggu dengan sabunan atau keramas terdahulu mungkin, setelah 15 menit barulah siram dengan air.

Menggunakan pasta gigi adalah salah satu cara paling jitu, karena pasta gigi mengandung magnesium, selenium, kalsium, kalium, dan bermacam-macam mineral lainnya yang dapat mempercepat proses regenerasi kulit. Supaya hasilnya maksimal, gunakanlah pasta gigi yang berbahan herbal.

6. Susu

Bagi kita yang masih dalam masa pertumbuhan, susu pasti tak akan luput dari perhatian. Biasanya selalu ada di lemari dapur, dan siap diminum sebelum berangkat sekolah. Kabar baik, sekarang kamu tahu kalau susu juga termasuk cara menghilangkan bibir hitam menjadi pink!

Oleskan susu murni pada bibir kamu (gak makan waktu lama kok, jadi bisa kamu oleskan sebelum berangkat sekolah) selama 15 belas menit. Ini akan bermanfaat untuk mengangkat kulit mati.

7. Lemon

Selain beberapa cara di atas tadi, lemon juga menjadi alternatif lain untuk menghilangkan bibir hitam. Karena menurut hasil sebuah penelitian, buah-buahan sitrus seperti lemon dapat menghambat zat melanin pada kulit bibir.

Cara menggunakannya pun gampang, cukup oleskan bagian berair dari sebuah irisan lemon ke bibir sebelum tidur, dan bilas dengan air bersih esok harinya. Yang ini rekomen sih!

8. Jeruk Nipis

Gak ada lemon!? Gak masalah! Ada banyak jalan menuju roma, salah satunya dengan jeruk nipis. Dikaruniai vitamin C, jeruk nipis dapat membantu mengangkat sel kulit mati sehingga kulit di bibir hitam jadi merah karena beregenerasi lebih baik.

Gak perlu lama-lama, cukup oleskan pada bibir dan diamkan selama 15 menit kemudian bilas dengan air. Lakukan setiap hari sampai bibirmu berubah jadi merah merona😳.

9. Mentimun

Seakan gak mau kalah, mentimun juga ikut memamerkan kelebihan kandungan tinggi airnya, yang dapat membuat bibir siapapun yang mencobanya dapat kembali merah mempesona!

Caranya? Blender timun yang sudah dikupas, dinginkan jus timunnya di kulkas, dan setelah dingin celupkan kapas kemudian oleskan di bibir dengan lembut. Tunggu sampai 30 menit dan bilaslah dengan air. Lakukan ini setiap hari.

10. Daun Mint

Terakhir, kamu bisa coba pakai daun mint! Memang tidak semua orang memiliki daun mint di rumahnya, tapi kamu bisa beli daun ini pasar atau toko online. Harganya pun sangat terjangkau, palingan hanya 5.000 sampai 15.000 dan itu sudah cukup banyak lho.

Daun mint mengandung vitamin dan mineral sehingga dapat membuat bibirmu merah secara alami. Untuk penggunaannya, kamu hanya perlu menghaluskan dua lembar daun mint dan oleskan pada bibir. Tunggu 15 belas menit, kemudian bilas dengan air dingin. selesai! Rasanya jadi dingin-dingin gitu deh😆.

Nah, itu tadi 10 cara menghilangkan bibir hitam dengan menggunakan bahan-bahan yang pasti ada di rumah! Gimana? Tertarik mencoba? Dijamin manjur lhoo!

2 KOMENTAR

  1. aku baru tau bisa pakai susu 😀 terima kasih infonya yaaaa wajib di pratekkin nih. Oya, Kalau pakai odol keknya bagus juga ya?

    • Hehehe, iya kak! Aku sendiri lebih prefer ke odol sih soalnya lebih sering ada dirumahkan ya? kekeke

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here